Ketua PC.FSTPSI-KSPSI  Kota Medan Masuk ICU Akibat Suara Tembakan Senpi Milik Ruslan, Akan Buat LP Ke Poldasu

Ketua PC.FSTPSI-KSPSI  Kota Medan Masuk ICU Akibat Suara Tembakan Senpi Milik Ruslan, Akan Buat LP Ke Poldasu

Photo : Ketua PC.FSTPSI-KSPSI  Kota Medan Lamsir Vanroy Simamora

Kabar Medan - Ketua PC.FSTPSI-KSPSI  Kota Medan Lamsir Vanroy Simamora menggelar Konferensi Pers terkait klarifikasi berita dari Kabid Humas Polda Sumut di Jalan Kirana Raya No 21 Kota Medan, Senin (9/10/2023)

1. Mengklarifikasi terkait pemberitaan di media pojok time terkait statement Kabid Humas Polda Sunut Kombes Hadi Wahyudi yang mana kami dari Serikat Pekerja Transport Seluruh Indonesia (FSPTSI)  K. SPSI, tidak ada menggeruduk kantor atau gudang PT ABJRG yang beralamat di jalan gereja desa saentis kecamatan percut asei Tuan Kabupaten Deli Serdang 

2. Yang mana rekan juang dari PC F SPTSI - K SPSI Kota Medan tidak sampai 30 orang dan tujuan kami ke gudang tersebut untuk Mengklarifikasi pemutusan hubungan kerja sepihak yang di lakukan oleh Saudara Ruslan (Pengusaha)  pada anggota kita PC F. SPTSI - K SPSI Kota Medan 

3. Kami tidak ada menyetop Operasional di gudang teraebut karena di gudang itu hanya tempat Worshop (Bengkel) 

4. Ruslan (Pengusaha)  yang memanggil rekan - rekan dari PC FSPTSI - KSPSI Kota Medan yang ada di luar untuk masuk ke dalam ruangan 

5. Ruslan juga mengatakan "Ku tembaki kalian satu - satu nanti" dengan menodongkan senjatanya.

Selanjutnya permintaan kami kepada

1. Bapak Presiden Republik Indonesia Ir Joko Widodo

2. Bapak Kapolri

3. Bapak Kapolda Sumut

4. DPR RI

5. Pangdam Jaya

1. Agar mengusut tuntas terkait senjata yang di gunakan oleh Ruslan (Pengusaha)

2. Apakah benar seperti yang di ucapkan Ruslan yang memberikan senjata dan Izin adalah Kapolda

3. Apakah ada Legalitas Senjata Api tersebut dengan peluru yang di pakai senjata api peluru tajam

4. Dan saya akan membuat laporan terkait perbuatan saudara Ruslan yang telah mengakibatkan saya pribadi terkena serangan jantung dan saya di rawat di rumah sakit 3 haribdi ruang ICU dan 2 hari di kamar, saya juga merasa terancam untuk diri saya pribadi dan anggota PC F. SPTSI K. SPSI Kota Medan. 

"Terima kasih untuk semua pihak yang sudah berupaya untuk menuntaskan masalah ini,  dimana menurut informasi yang saya terima saudara Ruslan sudah di tahan saat ini, terima kasih juga untuk media yang sudah mendukung dengan memberitakan permasalahan kami agar di dengar oleh pihak pihak yang memiliki wewenang dalam menyelesaikan masalah ini, sekali lagi kami ucapkan terima kasih banyak," pungkasnya.**