Gelar Turnamen Bola Voli Piala Dewi Juliani Cup Di Kecamatan Basira : Andi Ayo Buruan Daftar

Gelar Turnamen Bola Voli Piala Dewi Juliani Cup Di Kecamatan Basira : Andi Ayo Buruan Daftar

Rohil -- Karang Taruna Kecamatan Bagan Sinembah Raya (Basira) Kabupaten Rokan Hilir akan menggelar turnamen bola volly bergensi kategori putra  dan putri Se Kabupaten Rokan Hilir . 

 Turnamen bola voli bertajak Kemerdekaan Cup ini diadakan pada tanggal  20 Agustus - 27 September 2023 dan dalam turnamen ini digagas dan disponsori oleh Dewi Juliani SH Bakal Caleg DPR-RI Dapil Riau 1 beserta Pengurus Karang Taruna Basira dalam rangka menyemarakan HUT RI ke - 78.

Hal tersebut disampaikan Ketua Panitia Pelaksana, Junaidi, bahwa pergelaran Turnamen bola voli untuk memberikan hiburan bagi masyarakat Kecamatan Basira maupun sekitarnya khususnya dalam rangka memeriahkan bulan Kemerdekaan Indonesia ke-78 ini, " ujarnya.

Kendati sampai sejauh ini pihaknya masih tetap membuka pendaftaran peserta, namun dirinya menyakini saat masa pendaftaran terakhir jumlah peserta akan bertambah.

" Sampai saat ini baru ada sekitar 23 tim, masing-masing 10 tim putri dan 13 tim putra. Dan pendaftaran baru akan tutup pada 18 Agustus mendatang. Artinya, peluang penambahan jumlah peserta akan terjadi," terangnya.

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kecamatan Basira, Andi Suherman mengatakan, bahwa pihaknya menyambut positif dengan adanya kegiatan turnamen bola volly Piala Dewi Juliani Cup yang dilaksanakan karang Taruna Kecamatan Basira bersama masyarakat sekitar.

Dalam kesempatan ini juga , Ketua Karang Taruna Kecamatan Basira, Andi mengucapkan terima kasih kepada Ibu Dewi Juliani SH Bakal Caleg DPR-RI Dapil Riau 1 yang sudah jadi sponsor turnamen bola volly diKecamatan Basira Kabupaten Rokan Hilir.

" Semoga, apa yang diberikan Beliau ( Ibu Dewi Juliani ) kepada kami bisa membantu dan mencari bibit-bibit pemain voli handal khususnya di Kecamatan Basira dan Kabupaten Rokan Hilir pada umumnya, untuk itu ayo buruan daftar." harap Andi Suherman.