Usai Musibah PT KPI RU Undang Wartawan Dumai Buka Puasa Bersama
Kabar Dumai - Setelah musibah menimpa Kilang minyak milik Pertamina RU 2 Dumai (PT KPI RU), di Putri Tujuh, Dumai Timur, Dumai, Riau terbakar hebat, Sabtu (1/4/23) malam. Communication, Relations, & CSR PT KPI RU II Dumai, mengundang wartawan buka puasa bersama pada Kamis, 6 April 2023, 17.30 wib sd selesai di Hotel Grand Zuri Dumai lantai 2.
Dalam musibah itu ledakan terdengar hingga radius 30 kilometer, atau hampir di seluruh wilayah Kota Industri dan Pelabuhan di Riau. Informasi sementara ledakan diduga berasal dari salah satu kompresor yang ada di dalam kilang Pertamina dirasakan oleh masyarakat Dumai.
Berikut undangan yang disampaikan Communication, Relations, & CSR PT KPI RU II Dumai ;
Assalamu alaikum wr wb.
Tanpa mengurangi rasa hormat, fungsi Communication, Relations, & CSR PT KPI RU II Dumai mengundang abang2 dan kakak2 yang tergabung dalam wag ini, khususnya yang berdomisili Kota Dumai, untuk dapat hadir pada acara "Silaturahmi & Buka Puasa Bersama PT KPI RU Dumai - Media & Jurnalis Kota Dumai", yang rencananya akan dilaksanakan pada:
Hari, Tanggal:
*Kamis, 6 April 2023*
Waktu: *17.30 wib sd selesai*
Tempat: *Hotel Grand Zuri Dumai lt.2*
mohon konfirmasi kehadiran pada link berikut ptmid/UgdEq5 - Terima kasih atas perhatiannya.