Sekaligus Rayakan HUT ke 50 Sekolah Kristen Kalam Kudus Selatpanjang “JNE Ucapkan Gong Xi Fa Cai”

Sekaligus Rayakan HUT ke 50 Sekolah Kristen Kalam Kudus Selatpanjang “JNE Ucapkan Gong Xi Fa Cai”

Kabar Selatpanjang - Diawali dengan Pawai Karnaval, Malam Puncak perayaan HUT yang menampilkan berbagai tarian dari siswa-siswi, penghargaan untuk para guru hingga pesta kembang api, kegembiraan terlihat saat memperingatan HUT ke 50 tahun Sekolah Kristen Kalam Kudus (SKKK), Selatpanjang.

Perayaan yang bertepatan dengan Tahun Baru Imlek 2023 ini jelas menambah semarak seluruh siswa-siswi maupun guru dan alumni SKKK serta masyarakat Selatpanjang.

Dalam kesempatan ini segenap karyawan dan Crew JNE mengucapakan “Gong Xi Fa Cai - Selamat tahun baru Imlek 2023, semoga senantiasa dikaruniai kebaikan dan kesejahteraan sepanjang tahun!”.

Terlihat dengan adanya Pawai Karnaval yang dibuka oleh Sudandri  Jauzah, SH selaku Asisten Administrasi Umum yang hadir mewakili Bupati Kepulauan Meranti, H. Muhammad Adil, SH, MM pada selasa (24/01).

JNE juga mengikuti beragam kegiatan mulai mulai pembukaan Pawai Karnaval bersama jajaran pemerintahan Kabupaten Meranti hingga malam puncak Perayaan HUT yang di hiasi dengan pesta kembang Api.

Dan juga bertepatan dengan moment Tahun Baru Imlek, JNE pun ikut dalam Festival Perang Air atau Cian Cui yang merupakan kegiatan atau kebiasaan masyarakat keturunan Tionghoa dalam merayakan hari raya Imlek. 

Dalam rangka hari raya Imlek, JNE Pekanbaru juga melakukan beragam kegiatan seperti berbagi snack imlek di kantor Cabang Utama JNE Pekanbaru yang beralamat di Jl Sisingamaharaja No 65 Kel Kota Tinggi, Kecamatan Pekanbaru Kota dan Vihara Surya Darma.

Dan JNE juga mengikuti atraksi Barongsai, Give Away dengan berfoto di Gate Imlek yang ada di JNE Pekanbaru, serta Santunan bagi para pekerja rumah duka Himpunan Bersatu Teguh Pekanbaru dan Rumah Duka Yayasan Panca Bakti Abadi.

Branch Manager JNE Pekanbaru, Hui Mandra, yang turut hadir menyampaikan “ Selamat Ulang Tahun ke 50 tahun untuk SKKK Selatpanjang. HUT ke 50 tahun yang kerap disebut Ulang Tahun Emas melambangkan keharmonisan dan juga keagungan”.

“Semoga SKKK dapat terus menjalin keharmonisan kepada sesama siswa-siswi, orang tua dan alumni serta menjadi agung bagi masyarakat sekitar,” katanya.

JNE sambung Hui Mandra, adalah sebagai perusahaan anak bangsa tentunya bangga dapat ikut memeriahkan perayaan ini apalagi bertepatan pada hari raya Imlek.

“Sebagai wujud kepedulian dan rasa terimakasih JNE kepada seluruh guru-guruh di SKKK, JNE ikut memberikan hadiah sebagai apresiasi kepada guru-guru yang sudah mengabdi 5 hingga 25 tahun,” katanya.

“JNE pun ikut mewarnai Pawai Karnaval dengan membagikan puluhan topi dan rompi kepada pengemudi becak serta siswa-siswi yang mengikuti pawai,” ulasnya.

Tidak hanya itu beber Hui Mandra, “JNE juga ikut berkeliling pawai dengan membagikan makanan khas imlek kepada ratusan masyarakat yang menyaksikan pawai”.

“Hal ini dilakukan JNE untuk dapat lebih dekat dengan masyarakat, sehingga JNE berharap nama JNE selalu melekat di hati masyarakat khususnya masyarakat Selat Panjang”, ungkapnya. 

Sudandri Jauzah,SH menyampaikan sambutan Bupati Kepulauan Meranti  yang mengucapkan selamat kepada SKKK Selatpanjang , saat ini telah memasuki usia ke-50 tahun.

“Saya berharap SKKK Selatpanjang dapat melahirkan peserta didik yang cerdas, bertaqwa dan kreatifitas sehingga kedepannya dapat meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Kepulauan Meranti,” kata Sudandri Jauzah.

Ulas Sudandri Jauzah, “kami menyambut baik dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Keluarga Besar SKKK Selatpanjang, serta Panitia Pelaksana dan semua pihak yang telah berperan serta atas terselenggaranya acara Pawai Karnaval Dalam Rangka Memperingati dan Memeriahkan HUT SKKK Selatpanjang ke-50”.

“Dan kepada para peserta karnaval, mohon untuk senantiasa menjaga keselamatan selama di perjalanan, mengikuti pawai dengan tertib sampai ke garis finish, serta mematuhi aturan yang telah ditetapkan oleh panitia, sehingga pawai ini dapat berlangsung dengan aman, lancar dan sukses sebagaimana yang kita harapkan bersama,” pungkasnya.

Terpisah Pendeta Andreas Triantoro selaku panitia pelaksana kegiatan perayaan HUT ke 50 tahun dan juga pengurus SKKK menyampaikan “Salah satu tujuan Pawai Karnaval diselenggarakan adalah untuk menampilkan kreasi budaya dari para peserta didik yang mayoritasnya merupakan Etnis Tionghoa”.

Dimana kami berharap kreasi budaya ini dapat terus dilestarikan dari generasi ke generasi. “Terima Kasih kepada seluruh masyarakat Selatpanjang, khususnya para orang tua yang saat ini masih mempercayai kami untuk mendidik putra-putrinya,” katanya.

Kegiatan ini tukas Pendeta Andreas Triantoro, menjadi salah satu pembuktian, bahwa siswa-siswi di SKKK adalah siswa-siswa yang penuh dengan kratifitas dan inovasi.

“Di Perayaan ini kami juga mendapatkan dukungan penuh dari pemerintah kabupaten Meranti dan JNE. Kami ucapkan terimakasih, khususnya kepada JNE yang telah ikut berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan perayaah HUT ini. Semoga JNE dapat terus jaya dan sukses,” ungkap Pendeta Andreas Triantoro.**