Suyatno Meninggal

Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, Keluarga Besar Muhammadiyah Berduka

Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, Keluarga Besar Muhammadiyah Berduka

Jakarta - Innalillahi wa innailaihi rojiun, kabar duka datang dari keluarga besar Muhammadiyah. "Mantan Rektor Uhamka sekaligus mantan Bendahara Umum PP Muhammadiyah Suyatno meninggal dunia.meninggal dunia tadi jam 13.30 WIB, wafatnya di RSCM," kata Wakil Rektor 3 bidang Kemahasiswaan Uhamka Lelly Qodariah kepada wartawan, Minggu (10/10/21).

Lelly mengungkap almarhum Suyatno sempat dibawa ke Rumah Sakit Cempaka Putih untuk menjalani perawatan. Kemudian pada Jumat (8/10), kondisi Suyatno kritis dan akhirnya dipindahkan ke ruang ICU di RSCM.

"Tentu kami seluruh keluarga besar Uhamka sangat kehilangan dengan wafatnya Prof Suyatno, bagi kami Prof Suyatno adalah guru kami, orang tua kami, sahabat kami. Kemajuan Uhamka banyak ditorehkan pada masa kepemimpinan beliau," tuturnya.

Lelly menerangkan almarhum Suyatno meninggal di RSCM pada pukul 13.30 WIB siang tadi. Dia menyebut almarhum meninggal karena sakit usus besar.

"Di RSCM beliau kritis dibawa ke ICU sampai wafatnya tadi siang sekitar pukul 13.30 WIB," ungkapnya.

Lelly mengatakan Suyatno banyak menorehkan kemajuan selama menjabat sebagai rektor Uhamka. Dia dan segenap keluarga besar Uhamka pun merasa sangat kehilangan.**