Pagi Ini Mata Uang Paman Sam Melemah Pada Semua Mata Uang

Pagi Ini Mata Uang Paman Sam Melemah Pada Semua Mata Uang

Amerika  - Nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini melemah 24 poin atau 0,17 persen ke level Rp 14.331. Dolar AS berada di level tertingginya Rp 14.335 dan terendahnya di Rp 14.326. Bukan saja Rupiah namun Dolar AS tiarap terhadap hampir semua mata uang, Rabu (4/8/21).

Tak hanya rupiah, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi hari juga dibuka menguat sejak awal pekan lalu.

Melansir data RTI, Rabu (4/8/21), pada pra pembukaan IHSG naik 203 poin ke 6.142. Sementara Indeks LQ45 juga naik 2 poin (0,31 persen) ke level 832.

Pada pembukaan, pergerakan IHSG tampak masih terus menguat. IHSG naik 8 poin (0,15 persen) ke level 6.150. Sementara indeks LQ45 naik 2 poin di level 832.

Sementara itu, dari data RTI mencatat dolar negara Paman Sam itu mengalami pelemahan terhadap rupiah sebesar 0,84 persen sepekan terakhir. Mata uang Paman Sam itu juga tercatat melemah hingga 1,03 persen dalam sebulan terakhir.

Mata uang AS itu menguat terhadap hampir seluruh mata uang seperti euro, pound sterling, yuan China, dolar Singapura, hingga dolar Australia. Dolar AS hanya berhasil tekan yen Jepang pagi ini.**