KPRM Melaksanakan Pemilihan Gubernur dan Wakil Baru

KPRM Melaksanakan Pemilihan Gubernur dan Wakil Baru

Secara berurut Reza Ramadhan, Aditya Gusrianda, Eka Putra (WaDek), Fitria (Kaprodi Ikom), Selvia Indriyani, Attesa Yozanti, Popy Saputra Z.

Pekanbaru - Komisi Pemilihan Raya Mahasiswa (KPRM) Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Riau melaksanakan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur baru. Pemilihan untuk periode 2021-2022 ini dilaksanakan pada 30 Juni lalu secara daring. 

Partisipan dapat mencoblos melalui link gform dengan mengisis beberapa pertanyaan verifikasi sebagai mahasiswa FIKOM. Tutorial pencoblosan didistribusikan oleh KPRM melalui berbagai media seperti WhatsApp dan Instagram.

Dua pasang calon yang maju pada pemira tahun ini dari nomor urut satu ada Reza dan Adit dengan visi menjadikan mahasiswa FIKOM yang agamis, terampil, berwawasan global, berbudaya dan menjunjung tinggi iman dan taqwa.

Dan paslon nomor dua ada Atessa dan Popi dengan visinya mewujudkan BEM FIKOM UMRI yang mewadahi seluruh aspirasi mahasiswa FIKOM tanpa mengurangi nilai ketuhanan dengan menjunjung tinggi rasa solidaritas demi FIKOM berkelanjutan. 

Dengan masa kampanye selama lima hari dan diakhiri dengan debat online melalui aplikasi zoom pada 26 Juni untuk lebih memberi gambaran pada masyarakat FIKOM.

Sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan pada 1 Juni dilakukan perhitungan hasil suara oleh KPRM FIKOM UMRI di Gedung Rektorat lantai lima ruang 503.

"KPRM tahun ini berjalan cukup maksimal dan tidak ada permasalahan yang serius untuk dihadapi. Meskipun sistem pemilihan (dilakukan secara) online, kami tetap mengedepankan ketentuan pemira (pemilihan mahasiswa raya) bersih, jujur dan adil," kata sekretaris KPRM Santria Oktarina.

Setelah perhitungan suara maka ditetapkan oleh KPRM Paslon No. Urut 1 mengungguli Paslon No. Urut 2. Maka dengan ini Paslon No. Urut 2 Atessa dan Popi segera dilantik menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur FIKOM 2021-2022.**