Setelah Tracking, Polres Inhu Tes Swab PCR Puluhan Warga

Setelah Tracking, Polres Inhu Tes Swab PCR Puluhan Warga

Swab PCR - Polisi Inhu Gelar Swab PCR Massal Pasca Tracking

INHU - Ditengah masih tingginya penularan Pandemi disease virus corona (Covid-19) di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) Riau, Polres gencarkan giat Swab polymerase chain reaction (PCR) massal, Selasa (25/5) kemarin.

Pemeriksaan massal kali itu di inisiasi langsung Kapolres Inhu AKBP Efrizal Sik bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Pemkab Inhu setelah melakukan contack tracking.

Informasi dari Kepolisian menerangkan, kendati giat Swab PCR massal dilakukan tepat di malam hari di Stadion Narasinga Kelurahan Sekip Kecamatan Rengat, antusias warga tidak menyurutkan niat  untuk ikut dilakukan pemeriksaan.

Sebab panitia mencatat jumlah Warga di Swab mencapai 56 orang. Diantaranya warga Kecamatan Rengat dan warga Kualacenaku.

Pelaku tes Swab PCR, Dinas Kesehatan Pemkab Inhu memilih petugas gugus dari Puskesmas Sepayung Rengat dilengkapi Ambulance Polisi.

Giat tersebut dibenarkan Kapolres Inhu. "Puluhan warga yang di Swab PCR itu merupakan warga yang memiliki riwayat kontak dengan pasien terkonfirmasi positif Covid-19," jawab Kapolres Inhu AKBP Efrizal S.I.K melalui PS Paur Humas  Aipda Misran, Rabu 26 Mei 2021.

Sampel Swab PCR yang sudah diambil dari puluhan warga dikirim guna diuji di laboratorium RSUD Arifin Achmad Pekanbaru. Diperkirakan tiga 3 hari mendatang hasilnya sudah diketahui," tutur Misran.

Berikut data puluhan warga yang di Swab PCR ala Polisi  dan Dinas Kesehatan Inhu. Antara lain warga Kelurahan Sekip Hilir 24 orang, warga Kelurahan Sekip Hulu 10 orang, warga Kelurahan Kampung Besar Kota 6 orang, warga Desa Sungai Beringin 7 orang, warga Desa Sungai Raya 1 orang, warga Desa Pasir Kemilu 5 orang dan warga Kecamatan Kuala Cenaku sebanyak 3 orang. 

Selama giat tes Swab PCR massal berlangsung Kapolres Inhu diwakili Kabag Sumda, Kasat Binmas, Kasat Intelkam dan sejumlah anggota Bhabinkamtibmas mengawal pemeriksaan Swab PCR. (Sandar Nababan)