Pelayanan Prima Polres Inhu Dapat Penghargaan Kemenpan RB

Pelayanan Prima Polres Inhu Dapat Penghargaan Kemenpan RB

PENGHARGAAN - Kapolres Inhu AKBP Efrizal Sik Serahkan Penghargaan Pelayanan Prima Dari Kemenpan RB RI Kepada Kasat Lantas dan Kasat Intelkam

INHU - Mantap, dua orang Kasat dijajaran Mapolres Inhu terima penghargaan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo.

Penghargaan diberikan setelah Satlantas dan Sat-Intelkam menerima penilaian pelayan publik yang prima.

Dua penghargaan predikat A pelayanan prima diterima langsung Kapolda Riau dari Kemenpan RB yay selanjutnya diserahkan kepada Kapolres Inhu AKBP Efrizal Sik lalu diserahkan kepada Kasatlantas AKP Akhmad Rivandy N, S.I.K, M.Si dan Kasat AKP M Ari Surya SH disela apel pagi, Senin 05 April 2021 dihalaman Mapolres Inhu di Rengat.

Kapolres Inhu mengatakan Kepolisian Resor (Polres) Indragiri Hulu (Inhu) kembali meraih penghargaan bergengsi dari Kemenpan RB RI setelah penilaian predikat sebagai penyelenggara pelayanan publik dilingkungan Polres, Polresta, Polrestabes dan Polresmetro dengan kategori "Baik Dengan Cacatan" tahun 2020.

Dua penghargaan itu diraih  Satlantas Polres Inhu dan Sat Intelkam Polres Inhu.

Satlantas Polres Inhu diberi penghargaan setelah berhasil memberikan pelayanan publik yang baik khususnya kepada Masyarakat dengan urusan  Surat Izin Mengemudi (SIM).

Sedangkan Sat Intelkam diberi penghargaan karena dinilai baik dalam pelayanan Surat Keterangan Cacatan Kepolisian (SKCK) dan menjadi kebanggaan tersendiri bagi Polres Inhu dengan harapan lebih baik lagi dihari mendatang.

"Mendapatkan penghargaan bukanlah tujuan namun yang kita harapkan keikhlasan melayani serta kemudahan pelayanan bagi masyarakat dalam urusan administrasi sesuai  kewenangan kita," sebut Kapolres mengaplaus. (Ndar)