Keluarga Lapor Kasus Pengusaha Jadi Korban Peluru Bea Cukai

Keluarga Lapor Kasus Pengusaha Jadi Korban Peluru Bea Cukai

Pekanbaru - Kabid Humas Polda Kepri Kombes Harry Godenhard, membenarkan saat ini Polisi menyelidiki pelaku penembakan terhadap H Jumhan alias Haji Permata yang merupakan pengusaha Batam di Indrahiri Hilir (Inhil) Riau, oleh Bea Cukai.

Sebelumnya, Haji Permata tewas ditembak petugas DJBC Kepri dan Indragiri Hilir atas dugaan penyelundupan 7,2 juta batang rokok ilegal. Tidak terima, keluarga Haji Permata melaporkan petugas Bea Cukai ke Polda Kepulauan Riau. Kejadian tersebut berada di perairan Kabupaten Indragiri Hilir, Riau.

“Polisi mulai melakukan penyelidikan kematian pengusa Haji Permata. Masih berjalan,” katanya. Peristiwa tersebut terjadi saat Bea Cukai berupaya untuk menggagalkan penyelundupan rokok ilegal di perairan Indragiri Hilir, Riau.

Golden mengatakan, karena kasus kematian H Permata berada di wilayah Polda Riau, maka penyelidikannya dilakukan bersama-sama. Sejumlah saksi akan diperiksa."Iya kita sedang menyelidikinya,” kata Kombes Harry Godenhard, Senin (18/1/21) kemarin.

Dikatkan Harry, "Polda Kepri dan Polda Riau akan menyelidiki bersama-sama" Golden belum mau berspekulasi terkait pelaku penembakan Haji Permata. Dia akan memberikan penjelasan jika sudah ada perkembangan penyelidikan.**