Dua Pekan, Polres Inhu Akan Gelar Ops Zebra dan Protkes

Dua Pekan, Polres Inhu Akan Gelar Ops Zebra dan Protkes

INHU - Dua pekan kedepan Polres Inhu akan gelar operasi Zebra lancang kuning tahun 2020 hingga razia Protkes.

Target operasi (Ops) antara lain pengemudi dibawah umur, pengendara yang tidak memakai helm standar SNI, pengemudi yang melebihi kecepatan bahkan pengendara yang tidak mematuhi protokoler kesehatan (Protkes) pencegahan penyebaran Covid-19.

"Target operasi lainnya juga mengarah pada kendaraan angkutan barang yang overload hingga riksa kelengkapan surat-surat kendaraan," sambung Kapolres Inhu AKBP Efrizal Sik melalui Paur Humas Aipda Misran, Senin 26 Oktober 2020 membenarkan.

Telegram Kapolda Riau tentang Operasi Zebra Lancang Kuning 2020 nomor STR/627/X/OPS.1.3./2020 tertanggal 23 Oktober 2020 lalu, Ops Zebra di Inhu dimulai terhitung Senin (26/10) hingga 8 November bulan depan.

Operasi ini terdiri dari personel gabungan Satlantas, Reskrim, Humas, Sabhara, Propam dan lainnya sebanyak 57 orang.

Masih menurut Kapolres, 14 hari Ops Zebra Lancang Kuning tahun 2020 tidak saja menertibkan pelanggaran lalu lintas tapi turut menertibkan pengendara yang tidak mematuhi Protkes Covid-19.

Sedangkan lokasi operasi akan dilaksanakan pada kawasan atau jalan rawan terhadap pelanggaran arus lalu lintas, rawan kecelakaan kecelakaan lalu lintas, rawan macet, lingkungan sekolah dan tempat turun naik penumpang kendaraan angkutan umum. (Sandar Nababan)