BKN Umumkan Pelamar CPNS 2018 yang Dinyatakan Lolos

BKN Umumkan Pelamar CPNS 2018 yang Dinyatakan Lolos

Kabarriau Nusantara - BKN mengumumkan 2.602.301 pelamar CPNS 2018 telah dinyatakan lolos seleksi administrasi.

Sementara Badan Kepegawaian Negara (BKN) menyatakan sebanyak 543.233 lainnya dinyatakan tidak lolos alias gagal sementara.

Data yang dimiliki BKN masih ada 268.872 pelamar yang belum diverifikasi oleh instansi yang membuka formasi CPNS tahun 2018 ini.

"Artinya, angka jumlah pelamar yang diterima bisa jadi masih akan bertamba," jelas Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), Bima Haria Wibisana.

Namun dikatakan Bima, BKN tidak melampirkan secara lengkap sebaran instansi yang belum selesai memverifikasi, kendati demikian, saat ini BKN mencatat bahwa setidaknya 21 instansi telah mengumumkan secara lengkap pelamar yang lolos seleksi.

"Bakamla, Pemkot Sibolga, Pemprov Sumbar, Kab. Cilacap, Kota Depok, Kab. Grobogan, Kab. Blora, dan Pemprov DI Yogyakarta memberikan pengumuman," punkasnya.**