Melawan Polisi Residivis Pencuri Motor Diberikan Tindakan Terukur

Melawan Polisi Residivis Pencuri Motor Diberikan Tindakan Terukur

Kabar Kriminal - Terduga pencuri sepeda motor di Palembang, Sumatera Selatan, warga Kuning Plaju, Palembang, Arifin diberikan sangsi tindakan terukur oleh Polisi, pada bagian kaki terpaksa ditembak karena melawan.

Polisi menangkap Arifin dan Naupal Mustaqin karena diduga keduanya diduga sebagai pelaku pencurian sepeda motor yang diungkap Polisi.

Kasubdit 3 Jatanras Polda Sumsel Kompol Suryadi mengaku salah satu pelaku berinisial AR adalah residivis. Arifin baru bebas pada Maret lalu terkait kasus pembobolan rumah.

"Kemudian mereka kami tangkap lagi karena mencuri,"katanya, Rabu (6/5/20).

Suryadi mengatakan, pelaku Beraksi lagi, Sabtu (2/5/20) kemarin, tidak ingin sendiri AR ngajak temannya, NM, beraksi di dalam area parkir rumah sakit Pertamina.

"Mereka mendapat satu unit sepeda motor, Kita telah berkoordinasi dengan pihak lapas terkait para napi yang baru dibebaskan lewat program asimilasi, eks napi yang berulah akan diberi tindakan tegas," kata Suryadi.

Suryadi menyebut Arifin sempat menyembunyikan sepeda motor hasil curiannya sebelum dijual. Hal ini diduga dilakukan agar hasil penjualan tak dibagi dengan Naupal.**