Sekawanan Gajah Berjumlah 30 Ekor Resahkan Warga Sungai Mandau

Sekawanan Gajah Berjumlah 30 Ekor Resahkan Warga Sungai Mandau

Kabar Lingkungan - Warga Kecamatan Sungai Mandau, Siak, Prov Riau merasa dihantui rasa takut karena sekitar 30 ekor gajah liar mulai masuk pemukiman.

Belakangan kedatangan rombongan gajah liar ini kerap menampakkan rombongannya, warga minta Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau melakukan tindakan pada kawanan gajah masuk kampung ini.

Walau sudah menurunkan tim untuk melakukan pengusiran rombongan gajah liar tersebut jauh dari pemukiman penduduk namun gajah ini selalu menampakkan diri, tak ayal warga tidak tidur nyeyak dibuat ulah satwa dilindungi ini.

Warga menduga, rombongan gajah liar yang jumlahnya mencapai 30 ekor ini merupakan gajah-gajah dari Giam Siak Kecil (GSK), belakangan didindikasikan kedatangan gajah ini karena makanan di alam aslinya berkurang.

Menurut salah seorang warga Dollah kedatangan gajah sukup terbilang sering, dia berharap gajah yang telah ditangani ahlinya itu tidak masuk kampung lagi.

"Semoga setelah kedatangan tim BBKSDA gajah ini masuk kealam aslinya, dan saya minta para petani sawit agar tidak merambah hutan alam lagi," pungkasnya.**