Natal Damai, Ini Pesan Kapolri dan Panglima TNi di Manado

Natal Damai, Ini Pesan Kapolri dan Panglima TNi di Manado

Kabar Polisi - Kapolri Jenderal Idham Azis bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto saat meninjau kesiapan pengamanan Natal dan Tahun Baru di Kota Manado, Sulawesi Utara, dalam arahannya mengatakan persiapan pengamanan natal dan tahun baru di Manado sudah cukup baik.

Dia yakin seluruh persiapan pengamanan itu sudah berjalan dan insyaallah atas seizin Tuhan pasti pengaman Natal dan Tahun Baru dan libur panjang di Manado akan berjalan dengan aman tertib dan kondusif.

Keduanya menyempatkan diri untuk bertemu dengan seluruh tokoh masyarakat dan tokoh agama. Untuk itu, dia menjamin perayaan natal sampai tahun baru akan berjalan dengan aman dan damai.

"Saya apresiasi kehadiran kami bersama bapak panglima untuk mengecek secara langsung tentang kesiapan jajaran Polda Sulut mengenai rencana pengamanan Natal Tahun Baru dan libur panjang," kata Idham dalam sambutannya, Senin (23/12/19).

Dalan penyampainnya itu, dia berpesan kepada seluruh aparat yang bertugas untuk mengedepankan sinergitas TNI Polri dan stakeholder terkait.

"Seluruh aparat mengedepankan komunikasi dengan semua pihak, kita harap kebersamaan tersebut bisa menjadi contoh yang bisa diterapkan wilayah lain di Indonesia," pukasnya.**