TNI AL di Tanjung Uban Terima 4 Unit KAL 28 M dan 6 Unit Combat Boat AL D-18

TNI AL di Tanjung Uban Terima 4 Unit KAL 28 M dan 6 Unit Combat Boat AL D-18

Kabar Peristiwa - Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M., langsung  menyaksikan penandatanganan berita acara serah terima KAL 28 M dan Combat Boat AL D-18, Senin (9/12/19) di Dermaga Fasharkan Mentigi, Tanjung Uban, Kepulauan Riau.

Dari Sepuluh kapal baru, TNI Angkatan Laut menerima empat unit Kapal Angkatan Laut (KAL) 28 M dan enam unit Combat Boat AL D-18 yang merupakan karya anak bangsa sendiri.

Dalam sambutannya Kasal Laksamana TNI Siwi Sukma Adji,  SE, MM,  menyampaikan rasa terimakasihnya atas kerjasama dalam pembuatan dan produksi kapal serta kepercayaan yang di berikan kepada TNI AL. 

"Kepercayaan ini akan terus kami jaga dengan mempersembahkan produk kapal berkualitas dan memenuhi persyaratan teknik dan operasional yang diinginkan oleh TNI Angkatan Laut," katanya.

"Semoga kepercayaan dan dukungan dan kerjasama antara TNI angkatan laut dengan industri galangan kapal dalam negeri dapat terus dibina dan berlanjut di masa yang akan datang untuk mewujudkan kemandirian industri Pertahanan Nasional, apalagi ini merupakan karya anak bangsa sendiri yang sudah bisa memproduksi kapal untuk kebutuhan di TNI AL," lanjut Kasal. 

Adapun nama-nama  kapal tersebut adalah : Dua unit KAL 28 M produksi PT Lims Nautical Shipyard yang akan memperkuat jajaran Koarmada I itu diberi nama KAL Iboih (IBH) I-1-71 dan KAL Sorake (SRK) I-2-18, sedangkan dua unit KAL 28 M produksi PT Palindo Marine diberi nama KAL Talise (TLS) II-6-65 dan Kal Lalos (LLS) II-8-34. 

Dalam acara tersebut juga dilakukan penyerahan satu unit dari PT Infinity Global Mandiri yang akan memperkuat jajaran Koarmada II dan diberi nama Patkamla Balaroa (BLR) II-6-66, dua unit Combat Boat AL D-18 dari PT Citra Shipyard diberi nama Patkamla Gorar (GRR) III-9-19 dan Patkamla Wasur (WSR) III-11-16, serta tiga unit produksi PT Palindo Marine diantaranya Patkamla Binanga (BNG) II-6-67, Patkamla Santiago (STG) II-8-35, Patkamla Kastela (KTL) III-14-13 untuk memperkuat jajaran Koarmada III. 

Pada kesempatan acara sefah terima tersebut dilaksanakan penandatanganan Berita Acara Penyerahan KAL 28 M dan Combat Boat AL D-18 dari Direktur PT Palindo Marine, PT Lims Nautical Shipyard, PT Citra Shipyard dan PT Global Mandiri kepada Kepala Dinas Material Angkatan Laut (Kadismatal) Laksamana Pertama TNI Budi Sulistyo, dari Kadismatal akan diserahkan kepada Asisten Logistik (Aslog) Kasal Laksamana Muda TNI Moelyanto, M.Si (Han).,  yang disaksikan langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M. 

Kapal-kapal yang diserah terimakan tersebut memiliki spesifikasi yang bervariasi yakni,   KAL 28 M ini, panjang 28,98 meter, lebar 6,2 meter, dengan berat 90 ton. Kapal tersebut memiliki kecepatan maksimal 28 knots, dengan kecepatan jelajah 18 knots, dan membawa ABK sebanyak 15 orang, serta mampu berlayar dengan endurance selama 3 hari. Sedangkan Combat Boat AL D-18 memiliki spesifikasi panjang 18 meter, lebar 4,5 meter, dengan berat 20 ton dengan kecepatan maksimal 45 knots.*Asyri.