Dua Peselancar Perancis Taklukkan Gelombang Tujuh Hantu di Pelalawan

Dua Peselancar Perancis Taklukkan Gelombang Tujuh Hantu di Pelalawan

Kabar Wisata - Waw, kegilaan gelombang yang dikenal warga tujuh hantu telah dijajal oleh peselancar asal Perancis, Antony Nicholas dan Fredric Ombak Bono pada Bono Surfing 2019 di Riau sudah dimulai tanggal 11 November hari ini, dan selanjutnya Teluk Meranti Pelalawan, Riau akan dipenuhi wisatawan.

Dua peselancar asal Perancis Antony Nicholas dan Fredric melakukan ujicoba event pariwisata Bono Surfing tahun 2019, dia akan mengikuti rangkaian acara Bono Surfing atau dalam bahasa lokal disebut "Bekudo Bono" mulai digelar Senin (11/11/19) malam hingga Kamis (14/11/19) mendatang.

Kepala Dinas Pariwisata Kebudayan Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Pelalawan, Andi Yuliandri,  mengaku Nicholas dan Fredric sudah sampai di Pangkalan Kerinci sejak kemarin.

"Mereka kita inapkan disini dulu," ungkapnya.

Andi Yuliandri menjelaskan, kedua pesilancar manca negara itu akan mengikuti acara pembukaan nanti malam di lapangan Ruang Publik Kreatif (RPK) Pangkalan Kerinci.

Acara ini juga dimeriahkan dengan pertunjukan musik menggandeng group musik Bono Jazz untuk menghibur pengunjung. Selain itu, musisi dari Malaysia, Sungapura, dan grup tari dari Pelalawan akan bergantian mengisi panggung malam pembukaan event wisata itu.

"Kita juga himbau warga Pelalawan maupun warga diluar Pelalawan untuk menyaksikan gelombang yang hanya ada di Pelalawan ini," pungkasnya.**