Miris, Melihat Makanan Atlet, Teuku Akbar Minta Usut Dugaan Penyelewengan Dana PON Aceh-Sumut

Miris, Melihat Makanan Atlet, Teuku Akbar Minta Usut Dugaan Penyelewengan Dana PON Aceh-Sumut

Photo : Teuku Akbar Politisi PAN yang juga Aktifis Agraria

Kabar Medan - Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh – Sumatera Utara digelar pada 8 – 20 September 2024. Dari awal pembukaan hingga jelang penutupan, berbagai polemik mewarnai multievent tertinggi di Indonesia ini.

Mulai dari akses ke venue yang bikin miris, masalah pembangunan yang belum selesai sampai terbaru menu makan atlet yang memprihatinkan karena diduga sudah basi dan berulat.

Budget untuk makanan atlet PON XXI ini adalah Rp 50 ribu. Namun penampakannya terlihat tak sesuai budget. Tak hanya makanan untuk atlet, makanan untuk panitia pelaksana juga memprihatinkan.

Potret makanan atlet PON yang tak sesuai budget ini tuai hujatan netizen. 

Disebut gagal total, Teuku Akbar yang merupakan Aktifis Agraria sekaligus Politisi PAN berspekulasi jika adanya dugaan penyelewengan dana PON.

"Kita Minta Kejagung Dan Mabes Polri untuk mengusut dugaan penyelewengan dana PON Aceh-Sumut," ungkapnya, Sabtu (21/12/2024)

Berdasarkan Informasi yang di himpun awak media dan berdasarkan penelusuran di laman LPSE terkait E-purchasing, diketahui bahwa anggaran untuk konsumsi atlet, pelatih, dan ofisial dalam PON Aceh-Sumut 2024 mencapai Rp42,5 miliar.**