Saat Apel, Tarmizi Mandor Taman Ahmad Yani Nyatakan Tak Sanggup, Saat Kadis PKPCKTR Kota Medan Tantang Mundur Bila Tak Sanggup Kerja

Saat Apel, Tarmizi Mandor Taman Ahmad Yani Nyatakan Tak Sanggup, Saat Kadis PKPCKTR Kota Medan Tantang Mundur Bila Tak Sanggup Kerja

Photo : Alexander Sinulingga saat pimpin Apel di Dinas PKPCKTR Kota Medan

Kabar Medan - Tarmizi Mandor Taman yang selama 7 Tahun bekerja di Taman Ahmad Yani siap mundur saat di tantang Alexander Sinulingga Kadis PKPCKTR Kota Medan untuk mundur saat Apel Pagi

"Ya bang, tadi waktu Apel Pagi di Halaman Dinas PKPCKTR Kota Medan saya mengatakan saya siap mundur karena saya gak sanggup menyelesaikan persoalan yang terjadi di lapangan Taman Ahmad Yani," ungkapnya, Senin (19/2/2023)

Lanjut Tarmizi mengatakan bahwa Persoalan Pedagang Kaki Lima, Parkir di dalam lapangan serta keberadaan gelandangan dan pengemis yang sampai saat ini saya tidak mampu mengatasinya

"Saya siap mundur dari mandor bang,  karena saya tak sanggup mengatasi persoalan yang ada di lapangan Taman Ahmad Yani," katanya.

Berdasarkan Amatan awak media saat ini Taman Ahmad Yani yang berada di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Jati, Kecamatan Medan Maimun maraknya Pedagamg Kaki Lima yang berada di Taman, pengelolaan Parkir yang semrawut dan Tunawisma.**